Meskipun bisa dibilang es kopyor 'sintetis', tetapi rasanya tak kalah lezat dan menyegarkan.
Tekstur dan rasanya hampir mirip-mirip dengan es kopyor dari kelapa muda karena dibuat dengan menggunakan santan dan Nutrijell rasa kelapa muda.
Es Kopyor Sintetis / iing-belajar.blogspot.co.id |
Tehnik dasarnya adalah menggumpalkan adonan agar-agar secara spontan dengan bantuan es batu.
Setelah itu, lembaran-lembaran kopyor sintetis ini kita taruh dalam air es atau air dingin agar tidak mudah hacur.
Resep Es Kopyor Nutrijel
Simak: Resep Es Teler Sederhana, Segar dan Nikmat
Bahan-Bahan
- 1 bks Nutrijell rasa kelapa muda
- 1 bks santan kental kemasan
- 3 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 800 ml air (+/- 3-4 gelas)
- 1 bongkah es batu
Cara Membuat Es Kopyor dari Nutrijell
Simak: Cara Membuat Es Kopyor dari Agar-Agar Biasa
- Siapkan panci. Masukkan air, bubuk Nutrijell, gula pasir dan garam.
- Panaskan adonan Nutrujell diatas api sedang sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
- Tuangkan santan kental (santan kemasan). Masak lagi hingga mendidih, setelah mendidih segeralah angkat agar santan tidak pecah.
- Diamkan selama kurang lebih 3 menit, barulah masukkan fruity acid (bubuk dalam kemasan kecil), aduk rata. Diamkan lagi beberapa saat hingga adonan Nutrijell cukup dingin tetapi jangan sampai menggumpal.
- Siapkan wadah yang cukup besar dan muat untuk meletakkan bongkahan es batu.
- Ambil satu sendok sayur adonan Nutrijell, siramkan tipis-tipis diatas permukaan es batu hingga adonan Nutrijell menggumpal / memadat. Lakukan hingga adonan Nutrijell habis.
- Setelah selesai, rendam kopyor Nutrijell dalam air dingin atau air es. Masukkan kedalam lemari es agar lebih awet.
- Sajikan es kopyor Nutrijell bersama dengan sirup cocopandan, susu kental manis dan es batu.
Thank you for reading the article Cara Membuat Es Kopyor dari Nutrijell Rasa Kelapa Muda, Mantap Segarnya , don't forget to share if you think this article is useful.
https://resepseddap.blogspot.com/2017/06/cara-membuat-es-kopyor-dari-nutrijell.html
0 Response to "Cara Membuat Es Kopyor dari Nutrijell Rasa Kelapa Muda, Mantap Segarnya"
Post a Comment